Persyaratan Permohonan Beasiswa
- Mahasiswa program S1 di Universitas Cahaya Bangsa Banjarmasin.
- Mahasiswa semester 1 sampai semester 7
- Nilai minimum: untuk mahasiswa semester 1 nilai rata-rata UAN adalah raport kelas terakhir SMA sederajat minimal 7,6.
- Untuk mahasiswa semester 2 ke atas rata-rata indeks IPK prestasi minimal 3,00
- Ekonomi orangtua kurang mampu
- Tidak sedang dalam menerima beasiswa dari sumber lain.
Kewajiban Penerima Beasiswa
- Memberikan laporan hasil studi setiap semester kepada yayasan laporan hasil studi tersebut harus disahkan oleh perguruan tinggi masing-masing( selama masa menerima beasiswa).
- Memberikan keterangan lengkap mengenai identitas diri kepada yayasan dan segera melaporkan kepada yayasan apabila ada perubahan dari identitas diri tersebut misal alamat kode pos nomor telepon fakultas dan lain-lain.
- Segera melaporkan kepada yayasan apabila ada perubahan nomor rekening.
- Segera melaporkan kepada yayasan apabila sudah lulus atau sudah tidak melanjutkan kuliah lagi.
- Tidak mengundurkan diri.
- Tidak menerima beasiswa dari sumber lain
- Mematuhi semua peraturan pemberian beasiswa dari yayasan
Besarnya Beasiswa
Penerima beasiswa akan menerima bantua biaya pendidikan setiap semesternya selamajangka waktu menerima beasiswa, berupa pemotongan biaya pendidikan (SPP) setiap semesternya.
Perpanjangan Beasiswa
- Perpanjangan beasiswa atas permintaan mahasiswa dapat diberikan apabila rata-rata indeks prestasi kumulatif minimal 3,00.
- Perpanjangan beasiswa dapat diberikan berkali-kali sampai mahasiswa yang bersangkutan lulus S1 dan tidak melanggar peraturan pemberian beasiswa.
Penghentian Beasiswa
Beasiswa dihentikan bilamana
- Mahasiswa penerima beasiswa sudah lulus atau sudah melampui semester 8 atau tidak melanjutkan kuliah lagi
- Mahasiswa penerima beasiswa tidak memenuhi persyaratan dan kewajibannya
- Masa pemberian beasiswa telah selesai dan tidak diperpanjang
- Mahasiswa penerima beasiswa tidak memberikan keterangan yang benar pada waktu pengajuan permohonan (pada waktu mengisi formulir permohonan beasiswa yayasan) atau menerima beasiswa.
Prosedur Permohonan Beasiswa
Permohonan baru
- Mahasiswa yang membutuhkan mengisi formulir permohonan beasiswa yayasan dengan melampirkan
- Surat rekomendasi ketua stikes yang menyatakan ekonomi orang tua tidak mampu dan mahasiswa tidak menerima beasiswa dari pihak lain serta indeks prestasi kumulatif minimal 3,00.
- Fotokopi KTP
- Fotokopi kartu mahasiswa
- Fotokopi kartu keluarga orang tua
- Surat tidak mampu dari penjabat yang berwenang
- Pas foto 4 x 6 sebanyak 2 lembar
Permohonan perpanjangan
Mahasiswa yang membutuhkan mengisi formulir permohonan perpanjangan beasiswa yayasan dengan melampirkan:
- Surat rekomendasi rektor untuk perpanjangan beasiswa
- Fotocopy laporan hasil 2 semester terakhir yang disahkan oleh perguruan tinggi masing-masing
Surat permohonan baru atau permohonan perpanjangan dikirimkan ke yayasan alamat Jl. A. Yani Km. 17, Gambut, Kec. Gambut, Banjar, Kalimantan Selatan 70122.
Rektor dan mahasiswa yang bersangkutan akan diberitahu secara tertulis oleh yayasan mengenai keputusan dikabulkan atau tidak dikabulkannya permohonan beasiswa perpanjangan beasiswa tersebut keputusan yayasan tidak dapat diganggu gugat oleh pihak manapun.